Sabtu, 12 Februari 2011

jalan komik (komik indonesia punya)

Selama ini, aku gak ngurus blog ini, tau gak kenapa?Ka...re...na...
Meskipun berat, tapi aku akan membeberkannya. Baiklah..... bentar... apa ya alasannya... hm... oh iya!
Aku sibuk dengan proyek baru. Oke. Itu dia alasannya, dan lagi gak perlu alasan, rasa malas pasti akan datang dengan sendirinya. Tapi, tadi sore, tiba-tiba semangatku berkumpul jadi satu di tangan. Tanganku memang kecil & tak berdaya, tapi bukan itu intinya.

oke, kita mulaaaiii.....


Nah, di postingan pertama setelah ga mosting2 ini aku mau ngebahas komik asli indonesia. dan wajib di baca dan diperkenalkan. Judul komik yang beruntung itu adalah "Jalan Komik". Komik ini bikin sama Bayu Harditama dan Fajareka Setiawan.


Komik ini terbagi kedalam 8 Chapter. Cerita diawali dengan Bayu yang lagi ngebaca SMS dari penerbitan berisi penolakan komik karyanya. SMS itu menyatakan bahwa kelemahan komik karyanya ada pada gambar yang kurang bagus. Bayu pun berpikir untuk berlatih menggambar selama 1 tahun. Tiba-tiba ia terbatuk saat meminum minuman kalengnya, ia batuk darah. Dan ia teringat kembali bahwa ia tak punya waktu sebanyak 1 tahun.


Malamnya, saat ia sedang berteleponan dengan ibunya sambil menonton anime, dan mengasihani nasib naskah komiknya yang 3 kali berturut-turut gagal, ia melihat buku Matematika di balik naskahnya. Ia baru ingat tentang Pr-nya. Esoknya, saat ia meratapi nilai ulangan Matematikanya yang sangat jelek, tak sengaja seorang teman sekelasnya menyenggolnya. Sehingga barang-barang kepunyaan Bayu jatuh semua. Bayu yang marah ingin menggertak temannya itu. Namun ia dihentikan dengan teman sebelah bayu. Temannya itu mengatakan jangan cari masalah dengan anak itu yang ternyata namanya adalah Fajar.


Beberapa saat kemudian, tanpa sadar kelas telah kosong. Di lantai Bayu tak sengaja menemukan sebuah buku yang penuh dengan gambar indah dan keren. Bayu langsung ingin tahu itu gambar siapa. Ia ingin mengajak orang pintar menggambar itu untuk membuat komik bersama. Akhirnya, seperti yang dikatakan di komik Bakuman, “begitu sadar kalau benda berharganya tertinggal, pemiliknya pasti kembali.”. Maka Bayu pun menunggu pemilik buku tersebut sambil membanggakan ide yang dianggapnya jenius itu. Setelah berjam-jam membuka mata lebar-lebar kearah kelas melalui luar jendela, akhirnya sang pemilik buku tersebut datang. Ternayata ia adalah Fajar! Orang kasar yang katanya kalo kita mendekat ke dia, bisa-bisa terlibat ke masalah gak jelas.



Namun, untuk lebih mengenal Fajar, Bayu nekat untuk mengikuti Fajar sampai kerumahnya. Namun setelah bicara baik-baik ternyata Fajar menolaknya dengan alasan tak jelas. Beberapa hari kemudian, Bayu menemukan Fajar dekat dengan seorang cewe dari kelas lain. Bayu lalu mulai mendekati cewek tersebut agar ia dapat membujuk fajar untuk bekerja sama.

Apa yang terjadi kemudian?
Apakah mereka berhasil bikin komik sama-sama?
Apakah Bayu besoknya meninggal langsung? -_-?

Jawabannya ada di komik "Jalan Komik"!
Beli segera di toko buku terdekat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar